Cari entri dan contoh kalimat di Wikipedia untuk: makan
Cari entri dan contoh kalimat di Wikisource untuk: makan
Cari entri dan contoh kalimat di Wikiquote untuk: makan
Cari terjemahan di Wikidata untuk: makan
(file)
 
orang sedang makan
Verba

makan

  1. memasukkan makanan pokok ke dalam mulut serta mengunyah dan menelannya:
    Mereka makan tiga kali sehari
  2. memasukkan sesuatu ke dalam mulut, kemudian mengunyah dan menelannya:
    Ia sedang makan pisang
  3. memasukkan sesuatu ke dalam mulut dan mengunyah-ngunyahnya:
    Nenek sedang makan sirih
  4. memasukkan sesuatu ke dalam mulut dan menelannya:
    Pasien harus makan pil
  5. mengisap:
    Makan candu
  6. memakai; memerlukan; menghabiskan (waktu, biaya, dsb.):
    Pembangunan jembatan ini makan waktu lama; upacara adat itu makan ongkos besar
  7. menyerang, mematikan, mengambil (dalam permainan catur):
    Gajah makan bidak putih
  8. bekerja sebagaimana mestinya (tentang rem, gigi roda, dsb.)
  9. melukai:
    Air keras itu makan kulit
  10. mengenai; menembus:
    Ditembaknya tiga kali, tetapi tidak makan
  11. memperoleh sesuatu; mencapai sesuatu
  12. (dapat) masuk (tentang barang yang dimasukkan ke lubang, ke air):
    Kapal ini lima meter makannya ke dalam air
  13. (kiasan) · mengambil; mempergunakan dsb. secara tidak sah (milik orang lain atau negara):
    Ia telah makan pupuk milik koperasi
  14. (kiasan) · meniduri perempuan (biasanya dalam arti hubungan gelap):
    Pemuda itu makan anak gadis tetangganya sampai hamil
Nomina

makan (plural: makan-makan; posesif ku, mu, nya; partikel: kah, lah) ·

  1. (kiasan) · rezeki:
    Memberi makan; diberi makan
  2. tempat berlindungnya hati dan kesehatan jasmani, lenyapnya keragu-raguan yang disebabkan oleh kesibukan kerja jasmani

  Etimologi
  Kata turunan
  Sinonim
  Frasa dan kata majemuk
  Terjemahan[?]
  Lihat pula
 
Cari leksem ini di Wikidata: makan
Cari terjemahan di Wikidata mengenai: makan
Pranala luar
+ Tambahkan komentar AndaDiskusikan lema ini

Yaa karena saya merasa aneh jadi saya jadikan sebagai galeri di Cari di Wikipedia dan pakai Galeri orang sedang makan yang saya pindahkan ke Cari di Wikipedia Galeri, jadi jangan dikembalikan ya suntingan saya! Hasif Naufal Ramadan (bicara) 28 Mei 2023 08.37 (UTC)


  sebagian atau seluruh definisi yang termuat pada halaman ini diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia

Verba [ jv ]

makan

  1. memberi makan
Verba [jax]

makan

  1. makan; memasukkan sesuatu ke dalam mulut dan menelannya
Pelafalan
(file)
Verba [plm]

makan

  1. masukkan ke mulut, mengunyah dan menelannya; makan
  Sinonim